Babinsa Peduli Lansia, Bersama Program Rantang Kasih Pemkab Banyuwangi - BALI TERKINI

Selasa, 12 April 2022

Babinsa Peduli Lansia, Bersama Program Rantang Kasih Pemkab Banyuwangi

CEO + BANYUWANGI - Kodim 0825 Banyuwangi pada hari Selasa tanggal 12 April 2022 pukul 16.00 secara Serentak menyelenggarakan kegiatan *BABINSA PEDULI LANSIA* bersama Program Rantang Kasih

Progran Rantang Kasih bukan hal yang baru di Banyuwangi, Program Rantang Kasih merupakan program Pemkab Banyuwangi yang dilaksanakan sejak tahun 2017. Bahkan pada tahun 2020 lalu Program Rantang Kasih Banyuwangi mendapat Rekor MURI.

Hari ini Program Rantang Kasih tidak seperti biasanya, kalau sebelumnya, Rantang Kasih diantar oleh warung penyedia Rantang kasih, Khusus hari ini rantang Kasih diantar oleh Babinsa seluruh jajaran Kodim 0825 Banyuwangi pada Sore hari.

Dandim 0825 Banyuwangi, Letkol Kav Eko Julianto Ramadhan, M.Tr(Han) menyampaikan, bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kepedulian dan cinta kasih para Babinsa kepada Lansia. Apalagi saat ini bulan suci Ramadhan, selain sangat baik untuk dilakukan karena ada nilai nilai ibadah, juga merupakan Amanah dari Sapta M arga dan Delapan Wajib TNI.

Selain itu,Kegiatan ini juga merupakan sudah menjadi kewajiban atau Tugas para Babinsa untuk selalu tanggab dan peduli terhadap kondisi warga desa binaannya, sehingga semua permasalahan di desanya dapat di monitor dan dapat sebagai katalisator penyelesaian.

Hari ini, Para Babinsa bersama pemerintah desa mengambil Rantang Kasih dari warung Penyedia yang sudah di tunjuk untuk selanjutnya diantar kerumah para lansia, Sambil menunggu waktunya buka puasa, Ngabuburit bapak Babinsa dilakukan dengan cara berbeda, yaitu dengan mengantar Rantang Kasih dan berkunjung kerumah Lansia. 12/04/22(arbasdam3)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda